Terapin 4 hal ini agar terbebas dari overthinking!

  1. Home
  2. Self Development
  3. Article detail
Terapin 4 hal ini agar terbebas dari overthinking!

Hi, Life learners!

Buku “Filosofi Teras” karya Henry Manampiring merupakan salah satu bacaan yang mampu mengubah cara pandang kita terhadap hidup. Buku ini memperkenalkan kita pada Stoicisme, sebuah filosofi Yunani kuno yang mengajarkan cara mencapai kedamaian batin dan kebahagiaan. Berikut beberapa wawasan utama dari buku ini yang patut untuk kita renungkan dan terapkan dalam kehidupan sehari-hari.

 

  1. Dikotomi Kendali,Focus on What You Can Control

 

First up, Stoicism menekankan pentingnya fokus pada hal-hal yang bisa kita kendalikan. Seringkali, kita stres karena hal-hal yang di luar kendali kita, seperti cuaca atau tindakan orang lain. Di dalam buku ini kita belajar agar hidup selaras dengan alam, maksudnya adalah jangan pernah sesali segala sesuatu yang terjadi karena selaras dengan alam. stop buat mikirin hal-hal diluar kendali kita, just think we can control.

 

  1. Embrace Your Fate

‘Amor Fati,’ atau cintai takdir kita. Konsep ini mendorong kita untuk menerima dan bahkan mencintai segala sesuatu yang terjadi dalam hidup kita, baik atau buruk. Dengan menerima takdir kita, kita bisa menemukan kedamaian dan kebahagiaan dalam segala situasi.

 

  1. Control Your Emotions

Stoicism also teaches us to control our emotions by changing our perspective.’Ketika sesuatu yang mengganggu terjadi, tanyakan pada diri sendiri: ‘Apakah ini benar-benar buruk, atau hanya dari perspektif kita aja nih?’ Dengan mengubah sudut pandang kita, kita bisa mengelola emosi negatif seperti marah dan cemas. metode ini disebut dengan S-T-A-R yaitu stop, Think dan asses, dan juga respond.

 

  1. Live Virtuously

 

Hidup dengan kebajikan adalah prinsip utama lainnya. Ini berarti menjadi bijaksana, berani, adil, jujur dan disiplin. Dengan fokus pada kebajikan-kebajikan ini, kita bisa hidup dengan integritas dan kehormatan. Filosofi teras mengenal 3 disiplin ilmu yang harus terus menerus dilatih. Yaitu discipline of desire, discipline of action, discipline of assent.

 

“Buku ‘Filosofi Teras’ karya Henry Manampiring menawarkan banyak wawasan berharga yang dapat membantu kita menjalani hidup dengan lebih tenang dan bahagia. Nah, dengan menerapkan prinsip-prinsip Stoicisme seperti fokus pada hal yang bisa dikendalikan, mencintai takdir, mengendalikan emosi, hidup dengan kebajikan, dan refleksi diri, kita bisa mencapai kedamaian batin dan kebahagiaan sejati. Mari kita jadikan filosofi ini sebagai panduan dalam menjalani kehidupan sehari-hari.

Leave Your Comment